Piyama Merah Jambu

Bismillaah

Piyama Merah Jambu A poetry by Sakura Sizuoka

Sayang ... Izinkan kukecupkan doa untuk kesembuhanmu Biarkanlah kubalurkan restu suciku untuk kesehatanmu Biarkanlah kedekapkan cinta sejatiku untuk kekuatanmu Tegar, bersemangatlah dirimu, Sayang

Allaah mencintaimu dengan segala sakit yang kau rasa Percayalah, Allaah akan menggugurkan dedaun dosa di pepohon cintamu Allaah membersamaimu dalam napas yang dihembuskannya Percayalaha, Allaah akan mensucikan taburan noda d lembaran hatimu

Sayang ... Bertahanlah, berjuanglah! Kamu lihat, piyama merah jambu ini, kubelikan untukmu Lihat, Sayang! Ada gambar tulip merah di bagian sakunya Tulip kesayanganmu!

Aku ingin, kamu memakainya nanti malam Aku ingin, kamu segar dan sehat dalam balutan indahnya Bangun, Sayang! Sehat, Sayang!

Den Haag, 4 Agustus 2015 Diaadaptasi dari pesan Mama

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Piyama Merah Jambu"

Posting Komentar