Dearest Fatin,

Bismillaah

Dearest Fatin,

Haha ... Kau pasti tertawa renyah di sana. Terkikik kriuk, melihat akunku lenyap! Hekekeke.
Aku tahu, Fatin. Kau tak suka aku facebook-an. Kau mengkhawatirkanku, bukan? Tentu saja, aku jaga diri baik-baik, Fatin. Tak perlu kau begitu!

Namun, Allaah Paham tentang semua itu. Haha. Kau pasti akan mengatakan, "Lenyapnya akunmu itu juga karena Allaah. Allaah mengizinkannya," hikaaa.
Begitu kan, Fatin?
Kau, memang TOP! Selalu pandai memetik hikmah dari setiap yang terjadi. Andai kau di sini, Fatin. Pasti aku takkan seambruk sekarang ini. Sunguh ... Kau akan menjadi tambatan hati layuku!

Oooh, nooo!
Tidak, Fatin Sayang. Aku baik-baik saja. Hehe.

Zain sudah kukirimi kabar tentang ini.
Tahu tidak, apa yang dikatakannya?
"Alhamdulillaah, saatnya kau bersitirahat Princess Tulip!"
Haha. Semua kakakku "jahat" tak satu pun bersedih dengan lenyapnya akunku. Bersorak-sorak malah!
Hikaaa kuadrat X 4444.

Eeeh.
Itu sayang apa tega sih?
Jahat kali ya yang paling pas!
Bagaimanapun kan aku sediiih.
Akun itu sudah seperti alam keduaku eh emang aku bunglon?!
Yaaah, pokoknya gituuu deeeh!

Apalagi Mommy.
Meski tak mengeluarkan sepatah kata pun dan hanya bisa merangkulku mesra, tetap saja aku bisa menangkap kelegaan di wajahnya. Sorot matanya berbinar-binar, seolah berkata, "No problem, Honey. Honey bisa lebih fakus study dan muraja'ah!"
Fiiiuuuh!
Semua begituh!
Belum ada yang menyampaikan rasa turut berdukanya padaku. Misalnya nih,"Turut berbela sungkawa atas lenyapnya akunmu," boro-boro! Semua malah jingkrak-jingkrak kegirangan, seolah baru saja aku dimuntahkan ikan paus!

Hemmm.
Fatin ... Tahu tidak? Aku, tepatnya otakku, mulas! Sungguh! Emang di facebook orang bisa berperan ganda ya, Fatin? Jadi orang baik dan jahat sekaligus? Hikaaa. Menyeramkan!
Amit-amit, na'udzubillaahi mindzaalik!
Sediiih, Fatin!
Gendooong, kayak dulu!
Bawa aku ke rumah pohon, Fatin. Aku mau bobok sama Bantal Bucul dan Lala.
Hikaaa.

Ini sih, masa kritis!

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Dearest Fatin,"

Posting Komentar